PELATIHAN BATIK SMKN 1 NGAWEN DENGAN BBPPMPV SENI BUDAYA YOGYAKARTA

Dalam rangka meningkat kompetensi membatik di lingkungan SMKN 1 Ngawen maka sekolah menyelenggarakan pelatihan batik bekerjasama dengan Balai Besar Pengembangan Penjaminan Mutu Pendidikan Vokasi (BBPPMPV) SENI BUDAYA YOGYAKARTA yang diwakili oleh bapak Suharjito, S.Sn., M.Sn. Kegitan tersebut dilaksanakan pada hari Rabu 21 s.d 22 Juli 2022. Pada kegiatan kali ini di ikuti oleh 20 peserta yang terdiri dari penggiat fashion, penggiat batik, guru Tata Busana, Guru Kewirausahaan dan guru PKK. Pada hari pertama diberikan materi tentang kebijakan Batik serta pengetahuan batik, dasar batik, motif batik, pewarnaan dan pelorodan batik

Pada hari Kamis, 21 Juli 2022 tepatnya hari kedua pelatihan, kegiatan yang dilaksanakan adalah membuat motif batik dan proses canting

Kegiatan pada hari terakhir yaitu pewarnaan dan Pelorotan Batik yang dilaksanakan pada hari Jumat tanggal 22 Juli 2022

Share this