PERAYAAN PASKAH HSKK SMKN 1 NGAWEN TAHUN 2023

Brifing persiapan keberangkatan
Brifing persiapan keberangkatan

Pada hari Sabtu, 13 Mei 2023 Himpunan Siswa Kristen dan Katolik SMK Negeri 1 Ngawen mengadakan acara Perayaan Paskah HSKK. Kegiatan tersebut diikuti oleh Guru, Karyawan, Peserta didik, dan Tamu undangan Kristen dan Katolik. Tema dari kegiatan ini adalah “Menanti Janji Tuhan”, sedangkan Tujuan kegiatan tersebut adalah untuk Memperingati hari Paskah dan Mempererat Kebersamaan dalam Kasih Tuhan.

Peserta berangkat bersama-sama dari Sekolah Pukul 06.30 WIB dengan menggunakan Bus dengan 3 (tiga) tujuan loaksi. Rangkaian kegiatan ini diawali dengan kunjungan ke Panti Asuhan Santo Thomas Ngawen dengan acara silaturahmi dan berbagi sembako. Dilanjutkan kegiatan kedua adalah menuju Goa Maria Ngijorejo Gunungkidul, disana peserta Paskah HSKK melaksanakan Ibadah bersama dipimpin oleh Bapak/Ibu Guru Agama Kristen dan Katolik. Sebagai tujuan terakhir dari acara tersebut yaitu ke Pantai Sundak yang lokasinya juga masih berada di Gunungkidul, kegiatan yang dilakukan di pantai Sundak adalah ramah tamah, refreshing dan bermain Game agar tetap terjalin kekompakan. Setelah selesai acara seluruh peserta melanjutkan perjalanan pulang dan sampai di Sekolah pulul 18.00 WIB.

 

Dokumen Foto Kegiatan.

Kegiatan Ibadah di Goa Maria
Kegiatan Ibadah di Goa Maria
Kegiatan Ibadah di Goa Maria
Kegiatan refreshing di Pantai Sundak
Share this